Pemanfaatan Teknologi Virtual Reality untuk Hasil Pelatihan yang Optimal
Inovasi teknologi virtual reality (VR) memberikan banyak perubahan positif dalam berbagai aspek kehidupan. Bagi orang awam, teknologi ini selalu identik dengan dunia hiburan atau gaming. Padahal, pemanfaatannya untuk kebutuhan pelatihan sudah diterapkan dalam beberapa lini industri. Ya, Training Virtual Reality menjadi pilihan untuk mengatasi berbagai kendala teknis yang dialami pekerja saat melakukan pelatihan tradisional. Berikut adalah ulasan tentang beberapa sektor bisnis yang melakukan pelatihan dengan teknologi VR.
1. Kesehatan
Sektor pertama yang menggunakan teknologi VR adalah kesehatan. Beberapa rumah sakit atau lembaga kesehatan menggunakan teknologi VR untuk melakukan pelatihan operasi dan juga penanganan terhadap fobia. Teknologi VR membantu dokter menjalankan operasi kasus-kasus baru tanpa harus membedah media konvensional (berupa kadaver). Sedangkan bagi para pasien, teknologi VR bisa dimanfaatkana untuk mengurangi tingkat fobia yang mereka alami.
2. Militer
Sektor kedua yang memanfaatkan teknologi VR adalah militer. Beberapa angkatan darat di dunia melakukan simulasi menggunakan teknologi VR untuk melatih sekaligus meningkatkan kemampuan bertempur para prajuritnya. Dengan memanfaatkan bentuk 3 dimensi pada VR, para prajurit menjadi lebih terlatih dan siap menghadapi berbagai kondisi.
3. Keamanan Alat Berat
Sektor
lain yang menggunakan teknologi VR adalah bisnis konstruksi yang memiliki alat berat. Beberapa perusahaan seperti ini
melatih para pegawainya menggunakan VR guna mengurangi kerusakan di lokasi
kerja. Selain dapat digunakan secara berulang, perusahaan juga bisa mendapatkan
pegawai yang terampil dengan biaya relatif murah dari teknologi ini.
4. Pariwisata
Sektor selanjutnya yang sudah memanfaatkan teknologi VR adalah
pariwisata. Sejumlah pemilik bisnis hiburan ini memanfaatkan teknologi VR untuk
memberikan calon konsumennya melihat isi hotel, restoran, sampai landmark lokasi-lokasi wisata sebelum
mereka benar-benar mengunjunginya. Dua contoh teknologi VR dalam dunia
pariwisata adalah Try Before You Fly milik pebisnis Thomas Cook dan juga Google
Expeditions milik Google.
5. Rekruitmen
Sektor terakhir adalah divisi rekrutmen perusahaan. Pada lini ini, teknologi VR digunakan untuk merekrut kandidat baru perusahaan. Salah satu contohnya adalah VR4HR dari ASI Asia Pacific. Dengan perangkat seperti kacamata besar, VR4HR merupakan teknologi VR yang telah diintegrasikan dengan Deep Learning dan Dark Data yang menghasilkan pelatihan lebih cepat, hemat, dan tepat.
Demikianlah
ulasan tentang pemanfaatan teknologi VR untuk pelatihan dalam beberapa
industri. Semoga
informasi dalam artikel ini berguna, ya!
Belum ada Komentar untuk "Pemanfaatan Teknologi Virtual Reality untuk Hasil Pelatihan yang Optimal"
Posting Komentar